Beberapa Alat Pengukur Badan untuk Dirumah

Jika Kamu pergi ke pusat-pusat layanan kesehatan seperti puskesmas, rumah sakit, klinik, tempat praktek bidan atau dokter, maupun apotek Kamu akan menemukan alat pengukur tinggi badan yang tersedia di sana. Alat ini disebut dengan stadiometer, yang cara penggunaannya memang sangatlah mudah.

Namun, bagaimanakah caranya jika Kamu ingin melakukan pengukuran namun tidak memiliki alat pengukur tinggi badan tersebut?

Yuk, simak terus artikel ini untuk pembahasan lebih lanjut mengenai tinggi badan serta tips menggunakan beberapa alat yang bisa digunakan sebagai alat pengukur tinggi badan secara mandiri di rumah.

Perkembangan Tinggi Badan Manusia

Manusia selalu mengalami perkembangan dan juga pertertumbuhan, tak terkecuali soal tinggi badan. Namun, menurut beberapa ahli, puncak pertumbuhan tinggi badan manusia terjadi pada masa pubertas.

Bagi laki-laki masa pubertas ditandai dengan mengalami mimpi basah yakni pada usia antara 12-15 tahun. Sedangkan pada perempuan masa pubertas ditandai dengan mulainya mengalami siklus menstruasi setiap bulan yakni umumnya terjadi pada usia 9-12 tahun.

Beberapa teori menyebutkan bahwa manusia mengalami penambahan tinggi badan secara pesat di beberapa bulan sebelum pubertas hingga sekitar dua tahun setelah pubertas. Pada periode ini, seseorang bisa mengalami pertambahan tinggi badan yang sangat signifikan bahkan hingga mencapai lebih dari 20 sentimeter.

Namun demikian, untuk mencapai pertumbuhan yang optimal dan maksimal juga dibutuhkan beberapa faktor pendung seperti izi yang baik dan seimbang, olah raga, serta kebiasaan hidup yang sehat.

Cara Mengukur Tinggi Badan di Rumah

Untuk mengetahui apakah Kamu sudah memiliki tinggi badan ideal atau belum, tentunya Kamu butuh mengukur tinggi badanmu. Berikut adalah beberapa cara yang bisa Kamu lakukan untuk mengukur tinggi badan di rumah:

1. Penggaris

Alat yang cukup mudah ditemukan dan bisa digunakan untuk megukur tinggi badan adalah penggaris.

Sebagian besar dari Kamu pasti punya penggaris di rumah, baik itu penggaris kecil dengan panjang 10 cm, penggaris sedang berukuran 30 cm atau 50 cm, dan bakan pasti ada yang punya penggaris panjang berukuran 100 cm.

Cara mengukur tinggi badan menggunakan penggaris sangatlah mudah. Pertama, pilihlah tempat yang punya permukaan datar dan tegak lurus dengan lantai, misalnya dinding datar.

Kedua, tempelkan penggarismu pada dinding dan tepat berimpit dengan permukaan lantai, lalu buatlah titik-titik penanda panjang penggaris hingga batas yang menurutmu cukup menggunakan alat tulis agar mudah dilihat.

Ketiga, kamu tinggal berdiri tegak lurus menempel di dinding dan gunakan tanganmu untuk menandai titik puncak kepalamu. Nah, kamu tinggal bergeser dan melihat berapa tinggimu berdasarkan titik penanda yang sudah dibuat tadi.

2. Meteran

Alat lain yang sangat mudah digunakan untuk mengukur tinggi badan adalah meteran. Jika Kamu tidak memiliki meteran di ruah, alat ini sangat mudah dibeli di toko bangunan, toko kain, maupun toko alat tulis.

Dengan ukuran yang jauh lebih panjang dari penggaris, pengukur tinggi badan menggunakan meteran juga jauh lebih praktis. Kamu tinggal berdiri tegak lalu injaklah panel kecil di ujung meteran. Kemudian tarik meteran hingga sesuai dengan tinggimu dan tandai titik puncak kepalamu.

3. Jengkal tangan

Jika kamu mencari cara mengukur tinggi badan sendiri tanpa alat, maka menggunakan jengkal tangan adalah solusinya. Menurut pendapat dari Science and Engineering Practices, jengkal tangan dan tinggi badan manusia memiliki rasio 1:7. Dengan kata lain, rata-rata tinggi manusia adalah 7 kali ukuran panjang jengkal tangannya.

Cara mengukur tinggi dengan jengkal tangan yakni pertama ukurlah jengkal tanganmu dari ujung kelingking ke ujung jempol. Kemudian ukurlah tinggi tubuhmu menggunakan jengkal tanganmu sendiri mulai dari ujung tumit hingga ke ujung kepala. Setelah itu Kamu tinggal mengalikan ukuran jengkal dengan hasil ukuran tubuhmu.

Nah, demikian penjelasan mengenai alat pengukur tinggi badan yang bisa Kamu gunakan untuk mengukur tinggi badanmu secara mandir di rumah. Mudah bukan?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *